Nikmatnya rondo royal – Rondo royal di sini bukanlah janda royal, melainkan nama jajanan tradisional tape goreng yang popular di Jawa Tengah.
Apa itu rondo royal? Secara harfiah sebutan rondo royal berarti janda kaya. Akan tetapi gorengan ini tak ada kaitan sama sekali dengan janda.
Dari berbagai sumber yang saya baca, konon penganan yang terbuat dari tape singkong ini dibuat pertama kali di Jepara oleh seorang janda yang suka berbagi kepada masyarakat.
Jaman dulu, makanan ini termasuk mewah, karena biasanya tape singkong dikonsumsi biasa, sedangkan rondo royal dibuat dengan tepung terigu dan bahan lainnya, kemudian digoreng. Maka sebagai penghargaan, orang – orang lalu memberinya nama rondo royal.
Selanjutnya menurut Heri Priyatmoko – Sejarawan Solo, penamaan rondo royal muncul dari guyonan dari kultur masyarakat Jawa, yang mana pada intinya adalah supaya mudah dalam penyebutan.
Bisa jadi karena guyonan tersebut lantas tape goreng disebut rondo royal.
Sementara di daerah lain camilan ini disebut tape goreng, monyos dan rondo royal di klaim sebagai makanan khas Jepara – Jawa Tengah.
Well, karena hujan terus mengguyur, saya jadi pengen membuat gorengan, pas banget ada tape di warung.
Rencananya camilannya mau saya buat temen menulis sambil mendengarkan orkesta hujan. Ceile sok romantis, celeguk!
Ada banyak resep rondo royal yang terserak di internet. Dalam pembuatannya ada yang menggunakan campuran tepung terigu, tepung beras, tepung instan pisang goreng, susu kental manis, dibalut tepung panir seperti nugget maupun keju sebagai isiannya.
Namun, resep yang saya gunakan sederhana. Yuk intip resepnya.
Resep rondo royal
1 bungkus tape singkong, lumatkan, buang tulang singkong dan bentuk sesuai selera.
Adonan tepung pelapis
4 sdm tepung terigu
1 sdm tepung tapioca
1 sdm gula putih
Sejimpit garam
Sedikit parutan kayu manis skip kalau tidak suka.
Air [sesuai kekentalan]
Cara membuat
Masukkan tape singkong ke dalam adonan tepung pelapis kemudian goreng dalam minyak panas hingga kecoklatan.
Adanya penambahan kayu manis dalam resep saya adalah untuk menambah rasa manis dan aroma pada royal rondo.
Sajian sederhana ini sedap sekali bila disandikan sebagai peneman minum teh maupun kopi. Ah nikmatnya rondo royal.