4 resep lauk pauk sederhana – Makan tanpa lauk, terasa hambar, kurang greget dan mengurangi selera makan. Kehadirannya esensial dalam dunia perkulineran menu rumahan. Ceile!
Lauk- pauk bukan hanya sebagai pendamping nasi dan sayur mayur. Melainkan bagian penting yang mempengaruhi perut keroncongan dan menambah selera makan.
Karena memahami sebegitu pentingnya lauk pauk. Ibu rumah tangga sering merogoh uang lebih, sekedar membuat lauk yang enak. Supaya keluarganya senang dan bersemangat makan di rumah.
Namun…
Duh, bagaimana jika uang belanja menipis? Bisakah kamu menghadirkan sajian lauk enak untuk keluarga? Tenang, tenang sobat. Ada banyak jalan menuju Roma. Selama kamu menumbuhkan sisi kreatifitasmu. Solusi terbentang luas di depan. Hehehehe
Selanjutnya mari simak solusinya.
Telur Dadar Bayam
Siapa sih yang gak suka telur? Makanan berprotein tinggi dan tergolong mudah memasaknya. Kamu bisa merebus, atau menggorengnya. Tetapi semakin ke sini, harga telur naik. Di tempat saya, sebutir telur harganya 2.000 Ribu rupiah.
Bayangkan, jika kamu sudah berkeluarga dan harus hidup hemat? Apa yang akan kamu lakukan? Apabila, hari ini menunya adalah telur, maka kamu bisa membuat telur dadar yang bisa dikombinasikan dengan sayuran hijau, misalnya bayam.
Bayam kaya akan serat dan nutrisi. Memiliki manfaat untuk kesehatan mata, menurunkan stress juga menurunkan tekanan darah. Sehingga bila dipadukan dengan telur, manfaatnya makin double. Lezat iya, sehat iya!
Bahan telur dadar bayam
3 butir telur ayam,
1 ikat bayam, petik daunnya, cuci, tiriskan dan iris tipis – tipis
3 cabe setan, iris
½ bawang prei, iris serong
1 sdm tepung terigu
Sedikit air
Garam dan kaldu bubuk sesuai selera
Minyak untuk menggoreng, secukupnya.
Cara membuat
Pecahkan telur dalam wadah, masukkan tepung terigu, air, sedikit air, garam dan kaldu bubuk. Kocok hingga tercampur rata. Setelah itu tambahkan irisan bayam, daun prei dan cabe. Goreng dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan di kedua sisi.
Stik Tempe
Tempe adalah salah makanan superfood dan kaya akan nutrisi. Saya menyukainya! Bukan karena murah, tetapi rasanya lezat. Di Bali, kamu bisa mendapatkan 3 tempe. Selanjutnya bisa kamu olah menjadi beraneka macam hidangan seperti tempe goreng, tempe bacem, atau bola – bola tempe.
Bahan Stik tempe
1 papan tempe, potong menjadi 8 -10 bagian
Minyak untuk menggoreng
Tepung pelapis 1
4 sdm tepung terigu
1 sdm tepung tapioca
1 sdt ketumbar bubuk
½ sdt kunyit bubuk
Garam dan kaldu bubuk sesuai selera
Beri air secukupnya dan aduk sampai tercampur rata. Adonannya jangan terlalu encer.
Tepung Panir – pelapis 2
Cara membuat
Masukkan tempe satu persatu pada tepung pelapis 1 kemudian lapisi dengan tepung panir. Setelah itu goreng hingga kecoklatan.
Ikan pindang bumbu balado.
Sajian ini memiliki rasa pedas dan gurih yang pas. Enak banget dimakan bersama nasi hangat dan lalapan dan siapkan perut kosong. Wah, dijamin makanmu bakal lahap!
Resep ikan pindang balado
2 ikan pindang ukuran sedang, cuci bersih, belah dua, kemudian potong jadi 4 bagian. Goreng dan sisihkan.
1 sdt ketumbar bubuk
½ sdt kunyit bubuk
Garam dan kaldu bubuk sesuai hati.
Bumbu halus
10 cabe keriting
4 cabe setan
2 tomat
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
Cara membuat
Tumis bumbu halus hingga harum dengan sisa minyak goreng ikan. Tambahkan ketumbar dan kunyit bubuk, garam dan kaldu bubuk. Tes rasa. Setelah itu masukkan pindang goreng dan masak hingga bumbu meresap.
Nugget putih telur
Di warung langganan saya, sebungkus putih telur masak harganya 2.000 rupiah. Saya membeli dua. Tak hanya enak mencampurnya pada tumisan maupun sup. Bahan murah meriah ini, kamu bisa jadikan alternative lauk seperti nugget putih telur.
Bahan
2 putih telur, potong sesuai selera.
Minyak untuk menggoreng
Tepung pelapis 1
4 sdm tepung terigu
1 sdm tepung tapioca
1 sdt ketumbar bubuk
½ sdt kunyit bubuk
Garam dan kaldu bubuk sesuai selera
Beri air secukupnya dan aduk sampai tercampur rata. Adonannya jangan terlalu encer.
Tepung Panir – pelapis 2
Cara membuat
Masukkan putih telur satu persatu pada tepung pelapis 1, kemudian lapisi dengan tepung panir. Setelah itu goreng hingga kecoklatan.
Saya sudah berbagi 4 resep lauk pauk sederhana yang bisa kamu coba di rumah. Untuk inspirasi menu rumahan lainnya, kamu bisa mampir di Channel You tube dapur sukabeda. Berikan saran dan komen jika kamu berkenan.